versi cetak monumen di balikpapan  

Monumen Tentara Jepang | Monumen Perjuangan Rakyat | Monumen Australia |
Museum Tanjung Pura




Monumen Tentara Jepang

Monumen yang dibangun tidak terlalu besar ini terletak di pantai yang juga hijau dengan pepohonan. Monumen Tentara Jepang didirikan untuk mengenang tentara Jepang yang gugur di wilayah Balikpapan selama Perang Dunia Kedua. Pengunjung juga akan melihat beberapa makam tentara Jepang tepat di sebelah monumen.

Klik gambar di sebelah kanan untuk melihat beberapa foto Monumen Tentara Jepang yang lebih besar.


Lokasi : Kecamatan Lamaru, sekitar 26 kilometer ke arah timur dari pusat kota (timur Balikpapan)
Telepon : 0852 47583829 (Bpk. Ibrahim)
Biaya masuk : gratis, namun sumbangan sukarela diharapkan
Fasilitas : warung
Tempat menarik terdekat : Pantai Manggar, Pantai Lamaru (ditempuh dengan mobil)
Cara menuju ke sana : Kendaraan sendiri (sangat disarankan karena tidak mudah untuk mendapatkan transportasi umum dari tempat ini)
Dengan transportasi umum, naik mikrolet nomor 7 (dari arah Terminal Damai) dan minta sopir untuk menurunkan Anda di depan jalan kecil yang menuju Tempat Makam Jepang. Setelah melewati Pantai Manggar, Anda akan melihat papan petunjuk kecil "Tempat Makam Jepang" di sebelah kanan jalan (ongkos: Rp. 5.000). Dari jalan raya ini Anda masih harus berjalan lagi sejauh kurang lebih 200 meter untuk mencapai lokasi ini atau dengan ojek (ongkos: Rp. 5.000)
Keterangan : karena pintu masuk sering dikunci, sebaiknya pengunjung menghubungi Bpk. Ibrahim (juru kunci) sebelum berkunjung ke tempat ini.

Monumen Perjuangan Rakyat (Monpera)

Monumen yang menempati area seluas 9.000 meter persegi ini terletak di tepi Pantai Monpera yang bernuansa hijau.

Klik gambar di sebelah kanan untuk melihat lebih banyak dan lebih besar dari Foto Monumen Perjuangan Rakyat.



Lokasi : Jl. Jenderal Sudirman (di depan markas Makodam VI Tanjung Pura).
Fasilitas umum terdekat : warung-warung makan
Cara menuju ke sana : Kendaraan sendiri
Dengan mikrolet nomor 6 (dari arah Terminal Damai) dan minta sopir untuk menurunkan Anda di "MONPERA".

Monumen Australia

Monumen Australia ini dibangun untuk mengenang tentara Australia yang gugur di wilayah Kalimantan Timur selama masa Perang Dunia Kedua.

Klik gambar di sebelah kanan untuk melihat beberapa foto Monumen Australia yang lebih besar.


Lokasi : Jl. Jenderal Sudirman, dekat Pantai Kemala/Polda
Tempat menarik terdekat : Pantai Strand Banua Patra
Cara menuju ke sana : Kendaraan pribadi
Dengan transportasi umum naik mikrolet nomor 6 dari arah Terminal Damai dan turun tepat di depan monumen ini (terletak di tengah jalan utama di dalam komplek Pertamina).




...Wisata Hutan-Hutan :Hlmn sebelumnya | Hlmn berikut: Museum di Balikpapan...


Kembali ke atas






Komentar Anda: 1 komentar


Nama:

Bryan Butson 7 Okt 2013

Komentar:

Sadly the light bulbs are all smashed, the paint is peeling and it appears the sword is missing. The memorial was full of prunings and plastic garbage hat I removed o the outside of the structure and placed ono he road. Maybe the authorities will tke he refuse away?

Isi komentar adalah sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengirim. Anda sebagai pengirim komentar harus membaca dan sepenuhnya menyetujui Syarat dan Ketentuan Komentar Anda (klik disini), Syarat dan Ketentuan (klik disini) serta Kebijakan Privasi (klik disini) www.JoTravelGuide.com.



Kembali ke atas


jika menurut anda situs kami membantu memberikan informasi terkait, anda dapat menyumbang untuk membantu kelangsungan tayang situs ini, kami dapat menerima bantuan melalui tombol paypal "Donate" dibawah ini. terima kasih