Factory Outlet Popular di Bandung

Blossom

Blossom merupakan FO pertama di daerah Dago (Ir. H. Juanda) yang telah berdiri sejak tahun 2003. Family outlet ini menjual ber bagai macam produk fashion semua anggota keluarga, seperti kaos, kemeja, sepatu, sandal, gaun, dll.


Lokasi : Jl. Ir. H. Juanda (Jl. Dago) No. 112
Telepon : 022 2503822
Fax : 022 2501745
Email : [email protected]
Kisaran harga : Rp. 10.000-Rp. 2.000.000
Jam operasional : Senin-Jumat, pk. 9:00-21:00, Sabtu-Minggu, pk. 8:30-21:30
Fasilitas : ruang ganti, toilet, tempat parkir, perosotan, musholla, tempat makan
Fasilitas umum terdekat : restoran, kafe, ATM, hotel, rumah sakit, money changer
Tempat menarik terdekat : Uptown, Episode, Grande, JetSet, ITB, Arena Wisata Andong dan Kuda Tunggang, Monumen Perjuangan Rakyat Jawa Barat
Metode pembayaran : menerima pembayaran dengan uang tunai, kartu debit, dan kartu kredit
Cara menuju ke sana : dari Jalan Merdeka, naik angkot menuju Terminal Dago dan turun di depan Blossom (tarif: Rp. 2.000, sekitar 10 menit perjalanan)
Keterangan : Jalan Ir. H. Juanda biasanya akan dipenuhi dengan mobil dan pengunjung pada akhir pekan dan hari libur.

Calamus

Factory outlet Calamus menjual berbagai macam produk fashion, mulai dari pakaian, sepatu, aksesoris, dll, dan telah berdiri sejak Mei 2010.


Lokasi : Jl. RE. Martadinata No. 81
Telepon : 022 4204340, 022 92375473
Fax : 022 4236115
Email : [email protected]
Jam operasional : setiap hari, pk. 9:00-21:30
Keterangan : menerima pembayaran dengan kartu kredit.

Episode

Episode merupakan factory outlet yang khusus menjual produk fashion dari luar negeri untuk keluarga, seperti baju, aksesoris, sepatu, dll. Toko ini juga menyediakan peralatan hiking, seperti tas dan topi. Episode mengklaim diri mereka sebagai factory outlet yang selalu up to date melalui berbagai macam koleksi yang selalu mereka perbarui setiap bulannya.

Episode menempati bangunan yang cukup luas sehingga memudahkan pengunjung untuk menjelajahi semua koleksi fashion yang mereka miliki. Selain itu di bagian dalam bangunan terdapat sebuah kolam ikan yang bisa memberikan suasana ‘homey’ pada factory outlet ini.


Lokasi : Jl. Ir. H. Juanda (Jl. Dago) No. 125
Telepon : 022 2501515
Fax : 022 2504623
Kisaran harga : Rp. 19.000-Rp. 400.000
Jam operasional : Senin-Jumat, pk. 9:00-21:00, Sabtu-Minggu, pk. 9:00-21:30
Fasilitas : ruang ganti, toilet, tempat parkir, musholla, tempat makan
Fasilitas umum terdekat : restoran, kafe, rumah sakit, ATM, hotel, money changer
Tempat menarik terdekat : Grande, JetSet, Blossom, Uptown, ITB, Arena Wisata Andong dan Kuda Tunggang, Monumen Perjuangan Rakyat Jawa Barat
Metode pembayaran : menerima pembayaran dengan uang tunai, kartu debit, dan kartu kredit
Cara menuju ke sana : dari Jalan Merdeka, naik angkot ke arah Dago dan turun di depan Episode. Biayanya Rp. 2.000 selama sekitar 10 menit perjalanan
Keterangan : pengunjung bisa menjadi anggota FO dengan membayar uang pendaftaran Rp. 10.000. Anggota FO bisa mendapatkan diskon 10% untuk pembayaran dengan uang tunai dan debit, dan diskon 8% untuk pembayaran dengan kartu kredit.

Fashion World

Factory outlet ini berdiri pada 13 Agustus 2010 dan menjual berbagai macam pakaian (kasual, gaun dan baju resmi, dll.) dan aksesoris (tas, jaket, topi, dll.) untuk anak-anak, pria, dan wanita. Fashion World juga menyediakan pakaian dengan rentang ukuran yang luas, mulai dari ukuran ekstra small (XS) hingga "3XL". Factory outlet ini sering dikunjungi oleh wisatawan asing, dan disebut-sebut bahwa sebagian besar pelanggan mereka berasal dari kalangan menengah ke atas.

Untuk interior bangunannya, Fashion World memiliki sebuah taman kecil dan area anak-anak yang terletak di bagian tengah area. Masih di area yang sama, disediakan juga tempat duduk untuk para pelanggan yang ingin bersantai dan beristirahat sejenak.


Lokasi : Jl. Setiabudhi No. 43
Telepon : 022 2039068
Fasilitas : WiFi, toilet, area makan, kamar pas, musholla, area anak-anak, area parkir
Fasilitas umum terdekat : ATM, hotel, supermarket
Tempat menarik terdekat : factory outlet di sepanjang Jl. Cihampelas
Cara menuju ke sana : dari Institut Teknologi Bandung (ITB), naik angkot menuju Terminal Ledeng dan turun di depan factory outlet (tarif: Rp. 2.000 selama kurang lebih 10 menit perjalanan). Sedangkan dari Jl. Merdeka, naik angkot menuju Teminal Ledeng dan turun di depan factory outlet (tarif: Rp. 2.500 selama sekitar 15 menit perjalanan)
Keterangan : menerima pembayaran dengan kartu kredit. Fashion World memiliki program-program khusus secara periodik untuk para konsumen.

Formen (Galeri Le’Laki)

Berdiri sejak tahun 2004, FO ini menyediakan segala bentuk fashion dan aksesoris khusus untuk pria. Barang yang dijual seperti t-shirt, kemeja dan jas, celana jeans, aksesoris pria, dan lainnya. Tidak hanya dikunjungi oleh warga lokal, Formen (Galeri Le’Laki) juga dikunjungi oleh wisatawan dari luar negeri, seperti Singapura dan Malaysia.


Lokasi : Jl. R.E. Martadinata (Jl. Riau) No. 36
Telepon : 022 4207888
Fax : 022 2040222
Email : [email protected]
Kisaran harga : Rp. 100.000-Rp. 1.000.000
Jam operasional : Senin-Jumat, pk. 9:00-21:00, Sabtu-Minggu, pk. 9:00-22:00
Fasilitas : ruang ganti, toilet, musholla, tempat parkir
Fasilitas umum terdekat : ATM, kantor pos, rumah sakit, rumah bersalin, minimarket, apotek, hotel
Tempat menarik terdekat : The Summit, The Secret, Heritage, Stamp, Terminal Tas, Bandung Indah Plaza (Mall), Gedung Sate
Metode pembayaran : menerima pembayaran dengan uang tunai, kartu debit, dan kartu kredit
Cara menuju ke sana : Dari Jalan Merdeka, naik angkot ke arah Margahayu atau arah Panghegar dan turun di depan Formen (Galeri Le’Laki). Biayanya Rp. 2.000 untuk selama kurang lebih 5 menit perjalanan
Dari Terminal Kalapa, naik angkot ke arah Ledeng dan turun di depan Formen (Galeri Le’Laki). Biayanya Rp. 3.000 untuk selama kurang lebih 20 menit perjalanan
Keterangan : Jalan R.E. Martadinata biasanya akan penuh dan macet saat akhir pekan. Banyak terdapat kios oleh-oleh khas Bandung yang dijual di sepanjang jalan. Tempat parkirnya kecil sehingga pengunjung bisa memarkirkan mobilnya di FO The Summit dan lainnya.

Glow

Glow merupakan salah satu factory outlet di kawasan Dago (Jl. Ir. H. Juanda) yang bisa ditandai melalui warna-warna cat pada dinding bangunannya, seperti warna pink, hijau, kuning, dan ungu, pada bagian luar dan dalam bangunan. Factory outlet yang baru berdiri pada 2012 ini menjual berbagai macam pakaian dan aksesoris untuk para pengunjung dari kalangan menengah ke atas. Glow tidak hanya sering dikunjungi oleh wisatawan lokal, namun juga dari mancanegara, seperti dari Malaysia dan Singapura.


Lokasi : Jl. Ir. H. Juanda No. 108
Telepon : 022 2510000
Email : [email protected]
Jam operasional : Senin-Jumat, pk. 8:15-22:00. Sabtu-Minggu, pk. 8:15-22:30
Fasilitas : toilet, kamar pas, area parkir, musholla, area makan
Fasilitas umum terdekat : ATM, hotel, rumah sakit, money changer, mini market
Tempat menarik terdekat : factory outlet di sepanjang Jl. Ir. H. Juanda
Cara menuju ke sana : Dari Jl. R. E. Martadinata, naik angkot menuju Terminal Dago dan turun tepat di depan factory outlet (tarif: Rp. 2.000 selama sekitar 10 menit perjalanan)
Dari Terminal Dago, naik angkot menuju Terminal Kelapa atau St. Hall dan turun di depan factory outlet (tarif: Rp. 2.000 selama sekitar 15 menit perjalanan)
Keterangan : menerima pembayaran dengan kartu kredit. Factory outlet biasanya ramai saat akhir pekan.

Grande

Grande menjual beragam pakaian dari anak-anak hingga dewasa. Selain itu, pengunjung dapat beristirahat di tempat duduk sambil menikmati kolam ikan yang berada di area luar factory outlet ini.


Lokasi : Jl. Ir. H. Juanda (Jl. Dago) No. 118
Telepon : 022 2502563
Jam operasional : Senin-Jumat, pk. 9:00-21:00, Sabtu-Minggu, pk. 9:00-22:00
Fasilitas : toilet, tempat parkir, tempat makan
Fasilitas umum terdekat : restoran, café, rumah sakit, ATM, hotel, money changer
Tempat menarik terdekat : Episode, Uptown, JetSet, Blossom, ITB, Arena Wisata Andong dan Kuda Tunggang, Monumen Perjuangan Rakyat Jawa Barat
Metode pembayaran : menerima pembayaran dengan uang tunai, kartu debit, dan kartu kredit
Cara menuju ke sana : dari Jalan Merdeka, naik angkot ke arah Dago dan turun di depan Grande (tarif: Rp. 2.000 selama kurang lebih 10 menit perjalanan)
Keterangan : Jalan Ir. H. Juanda biasanya akan sangat ramai saat akhir pekan dan hari libur.

Happening

Happening menjual beragam pakaian untuk pria dan wanita, tidak hanya terbatas pada produk lokal (Fashion World, Dave Keene, dll), namun juga merek baju terkenal dari luar negeri. Berbagai jenis pakaian tersedia di sini, mulai dari pakaian santai untuk sehari-hari hingga pakaian resmi dan gaun, dengan ukuran hingga "3XL". Selain pakaian, mereka juga menjual sepatu, sandal, dan beragam aksesoris, seperti topi, ikat pinggang, dan lainnya. Happening banyak dikunjungi oleh keluarga dari kalangan menengah ke atas.


Lokasi : Jl. Ir. H. Juanda No. 14
Telepon : 022 4265222
Email : [email protected]
Jam operasional : Senin-Jumat, pk. 8:20-21:00. Sabtu-Minggu, 8:20-22:00
Fasilitas : toilet, kamar pas, area parkir, musholla
Fasilitas umum terdekat : ATM, hotel, apotek, kantor pos
Tempat menarik terdekat : factory outlet sepanjang Jl. Ir. H. Juanda, distro di sepanjang Jl. Sultan Agung
Cara menuju ke sana : dari Terminal Dago, naik angkot jurusan St. Hall atau Kalapa dan turun di depan factory outlet (tarif: Rp. 2.500 selama 15 menit perjalanan)
Keterangan : menerima pembayaran dengan kartu kredit. Happening biasanya ramai saat akhir pekan.

Heritage

Heritage adalah sebuah factory outlet dengan ciri khas bangunan art deco-nya, yaitu tipikal bangunan peninggalan zaman kolonial Belanda. Di dalamnya terdapat berbagai pakaian dan aksesoris yang dijual, pakaian dan aksesoris wanita berada di lantai 1 sedangkan untuk pria berada di lantai 2. Di bagian dalamnya terdapat sebuah area istirahat yang dilengkapi dengan kursi-kursi dan sebuah “air terjun mini”. Di sebelah kiri bangunan utama toko, terdapat sebuah butik bernama Cascade yang masih merupakan bagian dari Heritage.


Lokasi : Jl. R. E. Martadinata (Jl. Riau) No. 63
Telepon : 022 4220545
Jam operasional : Senin-Jumat, pk. 9:00-21:00, Sabtu-Minggu, pk. 9:00-10:00
Fasilitas : ruang ganti, toilet, tempat parkir, musholla, tempat makan
Fasilitas umum terdekat : restoran, café, rumah sakit, ATM, hotel, kantor pos
Tempat menarik terdekat : Terminal Tas, Formen, The Summit, Stamp, The Secret, Bandung Indah Plaza (Mall), Gedung Sate
Metode pembayaran : menerima pembayaran dengan uang tunai, kartu debit, dan kartu kredit
Cara menuju ke sana : dari Jalan Merdeka, naik angkot ke arah Margahayu dan turun di depan Heritage. Biayanya Rp. 2.000 selama sekitar 5 menit perjalanan
Keterangan : Jalan R.E. Martadinata biasanya akan penuh dan macet saat akhir pekan. Banyak terdapat kios oleh-oleh khas Bandung di sepanjang Jalan R.E. Martadinata.

JetSet

JetSet menjual berbagai macam pakaian seperti jaket, kaos, kemeja, dan lainnya, begitu pula untuk beragam aksesoris seperti ikat pinggang dan kacamata. Pengunjung dapat mencari pakaian wanita di lantai 1 dan pakaian pria di lantai 2.


Lokasi : Jl. Ir. H. Juanda (Jl. Dago) No 116
Telepon : 022 2501993
Jam operasional : setiap hari, pk. 9:00-22:00
Fasilitas : ruang ganti, toilet, tempat parkir
Fasilitas umum terdekat : restoran, kafe, rumah sakit, ATM, hotel, money changer
Tempat menarik terdekat : Grande, Blossom, Episode, Uptown, ITB, Arena Wisata Andong dan Kuda Tunggang, Monumen Perjuangan Rakyat Jawa Barat
Metode pembayaran : menerima pembayaran dengan uang tunai, kartu debit, dan kartu kredit
Cara menuju ke sana : dari Jalan Merdeka, naik angkot ke arah Dago dan turun di depan JetSet (tarif: Rp. 2.000 selama sekitar 10 menit perjalanan)
Keterangan : Jalan Ir. H. Juanda biasanya akan penuh saat akhir pekan dan hari libur.

Kampung Gajah Fashion

Berada di dalam area Kampung Gajah, factory outlet ini berdiri pada 2010 dan menjual berbagai macam pakaian (kasual, pakaian resmi, gaun, baju renang) dan aksesoris. Kampung Gajah Fashion sering dikunjungi oleh warga sekitar dan wisatawan dari berbagai kota di Indonesia.


Lokasi : Jl. Sersan Bajuri KM 38 (di dalam Kampung Gajah)
Telepon : 022 88884010
Email : [email protected]
Jam operasional : Senin-Jumat, 8:30-18:00. Sabtu-Minggu, pk. 8:30-20:00
Fasilitas : kamar pas
Fasilitas umum terdekat : ATM, restoran, hotel
Tempat menarik terdekat : Kampung Gajah
Cara menuju ke sana : dari Terminal Ledeng, naik angkot menuju Parongpong dan turun di depan Kampung Gajah (tarif: Rp. 3.000 selama sekitar 15 menit perjalanan) atau naik ojek (tarif: Rp. 10.000 selama 8 menit perjalanan)
Keterangan : menerima pembayaran dengan kartu kredit. Kampung Gajah Fashion biasanya ramai saat akhir pekan.

Level

Berdiri pada 2010, Level menawarkan berbagai macam jenis pakaian dan aksesoris untuk pria dan wanita. Pakaian dengan ukuran hingga "4XL" juga tersedia di sini. Anda bisa menemukan pakaian dan aksesoris wanita di lantai satu, sedangkan untuk pria di lantai 2. Jika Anda mencari model-model baju baru (new arrival), Anda bisa menemukannya di bagian depan factory outlet. Produk mereka, disebut-sebut banyak digemari oleh konsumen dari berbagai kalangan, terutama dari kalangan menengah ke atas. Banyak wisatawan asing yang pernah berkunjung ke Level, seperti dari Malaysia, Singapura, Vietnam, Brunei Darussalam, dll.


Lokasi : Jl. Ir. H. Juanda No. 138
Telepon : 022 2501616
Email : [email protected]
Jam operasional : Senin-Jumat, pk. 8:30-21:00. Sabtu-Minggu, pk. 8:30-22:00
Fasilitas : toilet, musholla, kamar pas, area parkir, area makan
Fasilitas umum terdekat : mini market, ATM, hotel
Tempat menarik terdekat : Museum Kereta Api, factory outlet di sepanjang Jl. Ir. H. Juanda
Cara menuju ke sana : dari Kartika Sari, naik angkot menuju Terminal Dago dan turun di depan factory outlet (tarif: Rp. 2.000 selama sekitar 8 menit perjalanan)
Keterangan : menerima pembayaran dengan kartu kredit. Dapatkan program menarik, seperti midnight sale dan potongan harga hingga 20% dari pagi hingga pk. 10:00 saat Car Free Day diadakan di Bandung.

Rumah Mode

Rumah Mode mengusung konsep ‘one stop shopping’ yang menyediakan toko baju beserta aksesorisnya, sekaligus restoran, bakery, dan kafe dalam satu tempat. FO ini menjual berbagai macam fashion dari berbagai merek terkenal untuk pria, wanita, dan anak-anak. Selain akan produk fashion yang ditawarkan, Rumah Mode juga dikenal akan desain bangunan dan interiornya yang indah, yang diadaptasi dari desain Bali dan modern. Di sini Anda akan melihat karya seni indah dari patung-patung dan taman-taman yang tertata rapi dengan pohon-pohon rindang, kolam ikan, dan gazebo di dalamnya .


Lokasi : Jl. Setiabudi 41F
Telepon : 022 2035498
Biaya parkir : motor Rp. 1.000, mobil Rp. 3.000, bus kecil dan besar Rp. 10.000
Jam operasional : Senin-Jumat, pk. 9:30-20:30, Sabtu-Minggu, pk. 8:30-21:30
Fasilitas : ruang ganti, toilet, musholla, tempat parkir yang luas, tempat duduk untuk istirahat, restoran, kafe
Fasilitas umum terdekat : restoran, kafe, makanan cepat saji, ATM, supermarket
Tempat menarik terdekat : Jalan Cihampelas
Metode pembayaran : menerima pembayaran dengan uang tunai, kartu debit, dan kartu kredit
Cara menuju ke sana : Dari Jalan Merdeka, naik angkot ke arah Ledeng dan turun di depan Rumah Mode. Biayanya Rp. 2.500 selama sekitar 20 menit perjalanan
Dari Terminal Ledeng, naik angkot menuju Cicaheum, Kalapa, atau St. Hall dan turun di depan Rumah Mode (tarif: Rp. 2.500 selama sekitar 10 menit perjalanan)
Keterangan : Jalan Setiabudi dan Jalan Cipaganti biasanya akan ramai dan macet saat akhir pekan, terutama di depan Rumah Mode karena jalanannya yang sempit.

Season The Clothing Gallery

Season The Clothing Gallery berdiri sejak tahun 2009 dan menjual beragam macam pakaian, mulai dari anak-anak hingga dewasa, baik laki-laki maupun perempuan. Produk mereka tidak hanya digemari oleh konsumen lokal, namun juga mancanegara. Untuk mereka yang berbadan besar tidak perlu khawatir karena mereka menyediakan pakaian hingga ukuran "3XL". Di dekat kasir, terdapat mainan anak, makanan ringan, dan minuman kemasan.


Lokasi : Jl. Raya Lembang No. 177 (di dalam area Tahu Lembang)
Telepon : 022 2785494
Email : [email protected]
Jam operasional : Senin-Jumat, pk. 8:00-20:00. Sabtu-Minggu, pk. 8:00-21:00
Fasilitas : kamar pas
Fasilitas umum terdekat : ATM, mini market, hotel, apotek
Tempat menarik terdekat : Gua Maria Karmel
Cara menuju ke sana : dari Bandung Indah Plaza atau Gedung Sate, naik angkot menuju Terminal Ledeng (tarif: Rp. 3.000 selama 20 menit perjalanan). Dari Terminal Ledeng, naik angkot jurusan Lembang dan berhenti di Tahu Lembang (tarif: Rp. 3.000 selama 15 menit perjalanan)
Keterangan : menerima pembayaran dengan kartu kredit. Toko biasanya ramai saat akhir pekan.

Silvya Bags

Silvya Bags berdiri pada 2005 dan menjual berbagai tas impor bermerek terkenal, seperti Hermes, Louis Vuitton, Chanel, Gucci, dan lainnya, dengan berbagai macam ukuran. Sebagian besar tas mereka yang mereka jual berbahan kulit dengan kualitas baik dan ditujukan untuk wanita dewasa. Selain tas, factory outlet ini juga menawarkan aksesoris (kacamata, ikat pinggang, dompet, dll.) dan pakaian. Silvya Bags sering dikunjungi oleh konsumen dari kalangan menengah ke atas.


Lokasi : Jl. Setiabudi No. 56
Telepon : 022 2033807
Fax : 022 2033807
Email : [email protected]
Jam operasional : setiap hari, pk. 9:00-21:00
Fasilitas : area parkir
Fasilitas umum terdekat : ATM, supermarket
Tempat menarik terdekat : factory outlet di sepanjang Jl. Cihampelas
Cara menuju ke sana : dari Institut Teknologi Bandung (ITB), naik angkot menuju Terminal Ledeng dan turun di depan toko (tarif: Rp. 2.000 selama 10 menit perjalanan)
Keterangan : menerima pembayaran dengan kartu kredit.

STAMP

STAMP adalah sebuah factory outlet yang berada di kantor pos dan memiliki design pintu masuk yang menarik. Factory outlet ini menjual beragam produk fashion, seperti pakaian, aksesoris, sepatu, dan lainnya.


Lokasi : Jl. R. E. Martadinata (Jl. Riau) No. 168
Telepon : 022 4261580, 022 4261582
Fax : 022 2033443
Email : [email protected]
Jam operasional : setiap hari, pk. 9:00-22:00
Kisaran harga : Rp. 100.000-Rp. 1.000.000
Fasilitas : ruang ganti, toilet, tempat parkir, musholla, stan makanan ringan
Fasilitas umum terdekat : restoran,kafe, rumah sakit, ATM, hotel, kantor pos
Tempat menarik terdekat : Terminal Tas, Formen, The Summit, Heritage, The Secret, Bandung Indah Plaza (Mall), Gedung Sate
Metode pembayaran : menerima pembayaran dengan uang tunai, kartu debit, dan kartu kredit
Cara menuju ke sana : Dari Jalan Merdeka, naik angkot ke arah Margahayu atau Panghegar dan turun di depan Episode. Ongkos Rp. 2.000 selama kurang lebih 5 menit perjalanan
Dari Terminal Kalapa, naik angkot ke arah Ledeng dan turun di depan Formen. Ongkos Rp. 3.000 selama sekitar 30 menit perjalanan
Keterangan : Jalan R.E. Martadinata biasanya akan penuh dan macet saat akhir pekan. Banyak terdapat kios oleh-oleh khas Bandung yang dijual di sepanjang jalan ini.

Terminal Tas

Terminal Tas merupakan sebuah toko yang menjual berbagai macam tas, seperti tas kerja, tas pesta, tas sekolah, koper, dan lainnya dengan beragam pilihan model dan merek yang luas semenjak tahun 2003. Selain tas, toko ini juga menjual sepatu, dompet, dan ikat pinggang. Terminal Tas dikunjungi oleh beragam kalangan terutama kalangan menengah ke atas.


Lokasi : Jl. R.E. Martadinata (Jl. Riau) No. 32
Telepon : 022 4202808
Fax : 022 4211928
Email : [email protected]
Kisaran harga : Rp. 70.000-Rp. 1.000.000
Jam operasional : Senin-Jumat, pk. 9:00-21:00, Sabtu-Minggu, pk. 9:00-22:00
Fasilitas : toilet, mushola, tempat parkir
Fasilitas umum terdekat : ATM, kantor pos, rumah sakit, rumah bersalin, minimarket, apotek, hotel
Tempat menarik terdekat : The Summit, The Secret, Heritage, Cascade, Stamp, Bandung Indah Plaza (Mall), Gedung Sate
Metode pembayaran : menerima pembayaran dengan uang tunai, kartu debit, dan kartu kredit
Cara menuju ke sana : Dari Jalan Merdeka, naik angkot ke arah Margahayu atau Panghegar dan turun di depan Terminal Tas. Ongkos Rp. 2.000 untuk selama kurang lebih 5 menit perjalanan
Dari Terminal Kalapa, naik angkot ke arah Ledeng dan turun di depan Terminal Tas. Ongkos Rp. 3.000 untuk selama kurang lebih 20 menit
Keterangan : Jalan R.E. Martadinata biasanya akan penuh dan macet saat akhir pekan. Selain itu banyak oleh-oleh khas Bandung yang dijual di sepanjang jalan ini.

The Summit

Dengan konsep boutique outlet, The Summit menjual barang-barang dengan merek ternama. The Summit merupakan FO pertama yang ada di kawasan Jalan R.E. Martadinata dan telah berdiri sejak tahun 2001. Factory outlet ini cocok untuk memenuhi kebutuhan fashion keluarga, mulai dari anak-anak hingga orang dewasa melalui beragam produk mereka, seperti pakaian, aksesoris, tas, sepatu, dan lainnya. Suasana yang diciptakan pun membuat pengunjung The Summit merasa nyamanmelalui konsep “homey” yang mereka gunakan.


Lokasi : Jl. R.E. Martadinata (Jl. Riau) No. 61
Telepon : 022 4260884
Fax : 022 2040222
Email : [email protected]
Kisaran harga : Rp. 100.000-Rp. 1.000.000
Jam operasional : Senin-Jumat, pk. 9:00-21:00, Sabtu-Minggu, pk. 9:00-22:00
Fasilitas : ruang ganti, toilet, musholla, tempat parkir, tempat makan, WiFi, bangku-bangku di depan FO untuk beristirahat
Fasilitas umum terdekat : ATM, kantor pos, rumah sakit, minimarket, apotek, hotel
Tempat menarik terdekat : The Secret, Heritage, Cascade, Stamp, Terminal Tas, Bandung Indah Plaza (Mall), Gedung Sate
Metode pembayaran : menerima pembayaran dengan uang tunai, kartu debit, dan kartu kredit
Cara menuju ke sana : Dari Jalan Merdeka, naik angkot ke arah Margahayu atau arah Panghegar dan turun di depan The Summit. Ongkos Rp. 2.000 untuk waktu perjalanan selama kurang lebih 5 menit
Dari Terminal Kalapa, naik angkot ke arah Ledeng dan turun di depan The Summit. Ongkos Rp. 3.000 selama kurang lebih 20 menit
Keterangan : pengunjung yang menjadi member GFF (Garuda Frequent Flyer) bisa mendapatkan diskon sebesar 15%. Jalan R.E. Martadinata biasanya akan penuh dan macet saat akhir pekan. Banyak terdapat kios oleh-oleh khas Bandung di sepanjang jalan R.E. Martadinata.

The Secret

The Secret menempati sebuah bangunan yang eye catching di Jl. R.E. Martadinata, berupa balok raksasa berwarna hitam. Berdiri pada tahun 2008, The Secret menjual fashion lengkap dengan gaya feminim untuk para wanita, mulai dari remaja hingga dewasa. Tidak hanya itu, The Secret juga dapat memenuhi kebutuhan fashion dari keluarga menengah ke atas melalui produk yang mereka sediakan.

Di bagian tengah ruangan terdapat sebuah taman kecil yang dilengkapi dengan kursi-kursi dan kios makanan yang dapat digunakan oleh para pengunjung untuk beristirahat sambil menikmati makanan yang mereka sediakan. Taman tersebut beratapkan kanopi sehingga pengunjung masih bisa menikmati sinar matahari dan terhindar dari hujan selama musim hujan.


Lokasi : Jl. R.E. Martadinata (Jl. Riau) No. 47
Telepon : 022 4260818
Fax : 022 2040222
Email : [email protected]
Kisaran harga : Rp. 100.000-Rp. 1.000.000
Jam operasional : Senin-Jumat, pk. 9:00-21:00, Sabtu-Minggu, pk. 9:00-22:00
Fasilitas : ruang ganti, toilet, musholla yang besar, tempat parkir, tempat duduk untuk istirahat, kios jajanan/camilan khas Bandung seperti batagor, baso tahu, dan lainnya
Fasilitas umum terdekat : ATM, kantor pos, rumah sakit, minimarket, apotek, hotel
Tempat menarik terdekat : Heritage, Formen, Stamp, Terminal Tas, Bandung Indah Plaza (Mall), Gedung Sate
Metode pembayaran : menerima pembayaran dengan uang tunai, kartu debit, dan kartu kredit
Cara menuju ke sana : Dari Jalan Merdeka, naik angkot ke arah Margahayu atau Panghegar dan turun di depan The Secret. Ongkos Rp. 1.500 selama kurang lebih 5 menit perjalanan
Dari Terminal Kalapa, naik angkot ke arah Ledeng dan turun di depan The Secret. Ongkos Rp. 3.000 selama kurang lebih 20 menit perjalanan
Keterangan : Jalan R.E. Martadinata biasanya akan penuh dan macet saat akhir pekan. Banyak terdapat kios oleh-oleh khas Bandung di sepanjang jalan ini.

Uptown

Uptown factory outlet memiliki toko yang tidak terlalu besar namun pakaiannya tertata dengan rapi sehingga cukup nyaman bagi pengunjung untuk berbelanja. Produk yang dijual pun beragam, seperti kaos, kemeja, dan lainnya, untuk pria dan wanita.


Lokasi : Jl. Ir. H. Juanda (Jl. Dago) No. 123
Telepon : 022 2536255, 022 2536256
Jam operasional : Senin-Jumat, pk. 9:00-21:00, Sabtu-Minggu, pk. 9:00-21:30
Fasilitas : ruang ganti, toilet, tempat parkir, tempat makan
Fasilitas umum terdekat : restoran, kafe, rumah sakit, ATM, hotel, money changer
Tempat menarik terdekat : Grande, JetSet, Blossom, Episode, ITB, Arena Wisata Andong dan Kuda Tunggang, Monumen Perjuangan Rakyat Jawa Barat
Metode pembayaran : menerima pembayaran dengan uang tunai, kartu debit, dan kartu kredit
Cara menuju ke sana : dari Jalan Merdeka, naik angkot yang menuju Dago lalu turun di depan Uptown (tarif: Rp. 2.000 selama 10 menit perjalanan)
Keterangan : Jalan Ir. H. Juanda biasanya akan ramai oleh mobil dan pengunjung saat akhir pekan dan hari libur.

...Pusat Perbelanjaan :Hlmn sebelumnya | Hlmn berikut: Distros...