Transportasi Darat ke Bandung
| Transportasi Udara | Transportasi Darat | Dalam Kota Bandung |
| Pinggir Kota Bandung |
DENGAN KERETA API
Bandung memiliki layanan kereta api yang terhubung dari Jakarta (stasiun Gambir), Yogyakarta, dan Surabaya (stasiun Kota), dengan jumlah frekuensi keberangkatan/kedatangan pada harga yang terjangkau. Untuk jadwal keberangkatan dan biayanya silakan kunjungi situs resmi PT. Kereta Api, perusahaan Kereta Api Indonesia. Pada situs tersebut, di bawah tabel “Jadwal KA”, pilih kota tujuan Anda (“Tujuan”) dan kota asal keberangkatan Anda, kemudian klik “TAMPILKAN”.
Waktu perjalanan ke/dari Jakarta dengan Argo Gede (Kereta Api Ekspres) akan memakan waktu sekitar 2,5 jam s/d 3 jam. Ke/dari Surabaya dengan kereta api ekspres Argo Wilis akan memakan waktu sekitar 12 jam, termasuk satu kali berhenti di stasiun Yogyakarta. Sementara perjalanan dari Yogyakarta ke Bandung akan ditempuh dalam waktu sekitar 7 jam.
        
|
       
|
      
|
1 jam pertama dari Jakarta
|
2 jam pertama dari Jakarta
|
Setelah 2 jam dari Jakarta
|
Klik gambar-gambar di atas untuk menampilkan lebih banyak foto-foto besar perjalanan Jakarta-Bandung dengan kereta api Argo Parahyangan.
Saat ini harga tiket kereta api Argo Parahyangan untuk kelas Eksekutif adalah Rp. 80.000. Untuk kelas Bisnis Rp. 45.000. Meski tidak dilengkapi dengan penyejuk udara (AC), kondisi udara di kelas Bisnis terbilang cukup nyaman. Selama perjalanan, makanan dan minuman yang masih panas akan ditawarkan oleh awak kereta api dengan biaya tambahan. Pastikan Anda telah menyimpan barang–barang berharga Anda dengan baik, terutama pada saat tidur dan perjalanan malam.
Klik gambar di atas untuk menampilkan lebih banyak foto-foto perjalanan Jakarta-Bandung dengan kereta api Argo Parahyangan.
Stasiun kereta utama di Bandung terletak tepat di jantung kota. Tepat setelah melangkah keluar dari stasiun, Anda akan menemukan banyak taksi dan transportasi umum Bandung lainnya, atau bahkan Anda bisa berjalan kaki menuju hotel-hotel terdekat.
DENGAN BUS ANTAR KOTA
Ada dua terminal utama antar kota di Bandung, yaitu Leuwipanjang (kebanyakan transportasi umum dari kota di bagian barat Bandung, seperti Jakarta dan kota-kota di pulau Sumatera) dan Cicaheum (kebanyakan transportasi umum dari kota di sebelah timur Bandung, seperti Semarang, Yogyakarta, dan Surabaya). Transportasi umum lokal dan taksi dapat ditemukan dengan mudah di dua terminal ini.
DENGAN LAYANAN MINIBUS/SHUTTLE
Pilihan lain untuk mencapai Bandung adalah dengan menggunakan minibus (travel) yang dijalankan oleh beberapa perusahaan, seperti Cipaganti, CitiTrans, Day Trans, atau Xtrans. Mereka memiliki beberapa titik lokasi antar-jemput di Jakarta dan Bandung. Biaya tiket satu kali jalan dari Jakarta dan sebaliknya sekitar Rp. 80.000. Saat ini belum ada layanan minibus antar-jemput selain dari Jakarta.
Halaman selanjutnya: Transportasi dalam kota Bandung
Halaman sebelum ini: Transportasi udara ke Bandung
Kembali ke atas
Nama:
|
|
date |
Komentar:
|
|
0 komentar
|
Isi komentar adalah sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengirim. Anda sebagai pengirim komentar harus membaca dan sepenuhnya menyetujui Syarat dan Ketentuan Komentar Anda (klik disini), Syarat dan Ketentuan (klik disini) serta Kebijakan Privasi (klik disini) www.JoTravelGuide.com.
|
|