Bunaken | Danau | Selat Lembeh | Arung Jeram | Air Terjun
Air Terjun
Air Terjun Kali
Terletak sekitar 10 kilometer arah tenggara dari Manado, air terjun ini juga dikenal oleh masyarakat lokal dengan “Tapahan Telu” atau tiga air terjun. Air terjun tertinggi di sini tercatat memiliki ketinggian 60 meter sedangkan yang terendah diketahui memiliki ketinggian sekitar 20 meter.
Lokasi |
: |
Desa Kali, Pineleng |
Jam operasional |
: |
setiap hari |
Biaya masuk |
: |
harga tiket masuk umum Rp. 2.700 per orang |
Fasilitas |
: |
toilet (kondisi kurang baik) dan tempat istirahat |
Tempat menarik terdekat |
: |
Makam Tuanku Imam Bonjol
|
Cara menuju ke sana |
: |
dengan transportasi umum: naik mikrolet dari Terminal Karombasan ke Desa Kali di Kecamatan Pineleng, lalu turun tepat di depan gerbang masuk. Info tarif mikrolet dari terminal Karombasan Manado ke Pineleng
|
Keterangan |
: |
dari pintu masuk, di mana pengunjung membayar tiket, Anda harus berjalan sekitar 20 menit melewati jalan kecil untuk menuju air terjun. |
Air Terjun Pinaras
Di antara desa-desa yang berada di Kota Tomohon, Pinaras merupakan satu-satunya desa yang masih menggunakan bahasa lokal “Tombulu” dalam percakapan sehari-hari. Meskipun demikian, mereka juga menggunakan dialek Minahasa kepada orang-orang lokal dari desa lain dan juga bisa berbicara Bahasa Indonesia kepada mereka yang datang dari luar Sulawesi Utara.
Beberapa tahun yang lalu, ada sebuah batu besar di tengah air terjun ini. Sebelum menyentuh tanah, air terjun terlebih dahulu mengenai batu besar tersebut dan menimbulkan pancaran air ke bawah. Pancaran air itu dalam bahasa “Tombulu” disebut “Tumimperas”, tapi kemudian kata tersebut dipersingkat menjadi “Pinaras”. Ketinggian air terjun ini sekitar 43 meter.
Lokasi |
: |
Desa Pinaras, Tomohon Barat |
Jam operasional |
: |
setiap hari (terutama pada siang hari) |
Biaya masuk |
: |
gratis |
Fasilitas |
: |
tidak ada |
Cara menuju ke sana |
: |
dengan mikrolet: dari Tomohon naik mikrolet yang menuju ke Desa Pinaras [sekitar 9 kilometer dengan waktu tempuh sekitar 20 menit dengan biaya Rp. 3.500]. Dengan ojek: waktu tempuh akan menjadi lebih cepat (tarif Rp. 5.000 dan masih dapat dinegosiasi) |
Keterangan |
: |
jalan tidak dalam kondisi yang baik. Ada 180 tangga untuk turun ke air terjun. Jalanan dekat dengan air terjun bisa sangat licin. Walaupun airnya tidak terlalu bersih, Anda bisa berenang jika Anda berminat. Disarankan untuk memberitahu kepala desa tentang kunjungan Anda dengan mengunjungi kantor desa Pinaras yang berada di jalan utama desa (Anda bisa tanyakan pada penduduk setempat). |
Jangan lupa ikutan
LIKE US yaaa
Nama:
|
|
date |
Komentar:
|
|
0 komentar
|
Isi komentar adalah sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengirim. Anda sebagai pengirim komentar harus membaca dan sepenuhnya menyetujui Syarat dan Ketentuan Komentar Anda (klik disini), Syarat dan Ketentuan (klik disini) serta Kebijakan Privasi (klik disini) www.JoTravelGuide.com.
|
|
Kembali ke atas